Tutorial Cara Menghilangkan Tulisan Dark Mode Disamping Tombol Dark Mode Pada Template LinkMagz Sugeng.id

Tutorial Cara Menghilangkan Tulisan Dark Mode Disamping Tombol Dark Mode Pada Template LinkMagz Sugeng.id

Pernahkah kamu menggunakan template dari mas sugeng, ataukah kamu masih menggunakan template dari beliau? jika iya maka tentunya kita bisa berbicara tentang itu lebih lanjut.

Template yang dibuat oleh mas sugeng sendiri memiliki tampilan yang begitu responsive, banyak sekali orang-orang yang menyukai template yang beliau miliki, disamping fitur yang begitu sederhana, kecepatan dari template itu sendiri patut diacungi jempol.

Pada template linkmagz ada sebuah fitur dark mode juga, nah fitur ini memang sangat amat dinantikan oleh para pecinta template besutan mas sugeng, pasalnya dengan fitur mode gelap ini, template yang dimiliki oleh mas sugeng bisa berubah menjadi mode gelap. jadi tentunya pembaca bisa membaca artikel apapun yang pada blog yang menggunakan template premium dari mas sugeng tersebut.




Nah mungkin sebagian orang tidak akan merasa risih dengan tulisan yang berada disamping tombol mode gelap tersebut, akan tetapi mungkin beberapa dari kamu yang ingin segala sesuatunya terlihat perfectionist mungkin kamu bisa menghilangkan tulisan "Dark Mode" tersebut. Nah bagaimanakah tutorialnya? langsung saja ikuti tutorialnya kali ini.

Tutorial :
  • Pada langkah pertama ini pastikan kamu telah login ke akun blogger milikmu
  • Nah disini pergilah ke menu "Theme" atau "Tema"
  • Setelah itu click tombol Segitiga mengarah kebawah yang aku tandai kotak warna biru tersebut.


  • Nah setelah itu pilih "Edit HTML"
  • Disini kamu akan diperlihatkan tabel kotak halaman coding blogger milikmu.
  • Disini carilah code.

content:"Dark Mode"

  • Jika sudah ketemu, maka hapus tulisan Dark Mode nya saja (jangan dihapus tanda petik duanya ya guys, cukup hapus tulisan dark mode nya saja).


  • Setelah itu click tombol "Save" dengan menekan tombol Disket yang aku tandai tersebut.


  • Tunggu beberapa menit untuk menyimpan perubahan. jika sudah selesai maka enjoy

Nah sekarang tulisan "Dark Mode" tepat disamping tombol dark modenya sudah menghilang, hanya tersisa tombolnya saja. mudah sekali bukan? tentu saja sangat mudah, karena kamu hanya perlu menemukan code yang sudah sudah aku beritahukan tersebut.